Rabu, 15 Januari 2014

Kapan waktu yang baik untuk membaca?



Anda punya buku bertumpuk tapi gak selesai-selesai di baca? Gak punya waktu buat baca, tapi pengen baca? Sudah beli buku tapi malas baca?

Pertanyaan gue kayaknya bolak-balik doang ya. Intinya, lo punya buku di rumah tapi males buat di baca? Kalo soal baca sebenarnya kita punya selera masing-masing, ada yang suka baca komik mungkin buat kalian masih muda kaya gue (Gue masih muda lo). Ada yang suka baca novel dll.

Sebagian orang menggunakan kegiatan membaca sebagai hobi atau kegemaran. Ada juga yang sudah menjadi kewajiban karena sudah menjadi tugas harian, seperti siswa, mahasiswa, guru, dosen maupun peneliti.

Namun, setiap orang (Termasuk gue) masih banyak yang membaca buku dengan tidak sempurna (Jangan kira gue masih ngeja kalo baca ya). Tidak sempurna itu maksudnya, kurangnya waktu untuk membaca padahal kegiatan seperti ini dapat menunjang kemampuan akademis kita. Pernah dengar pepatah, Buku itu jembatan ilmu?

Sebagai seorang mahasiswa memang penting sekali membaca, tugas kuliah yang mengharuskan kita untuk membaca hal apapun, tapi karena malas tadi jadinya gak terlaksana. Banyak alasanya yang muncul saat ingin membaca, ada yang bilang kalo baca buku itu harus tempat yang tenang, jauh dari keramaian.

Menurut gue, ada tiga waktu yang tepat untuk kita membaca buku. Apa saja itu? Mari lihat.

1. Tengah Malam.

Ketika semua keluarga tidur, menurut gue tengah malam adalah waktu yang baik untuk membaca, apalagi buat mereka yang Insomnia, siapa tau dengan membaca buku, Insomnianya hilang. Kemudian hening, suasananya sangat cocok untuk membaca.

2. Saat Berpergian.

Saat lo ingin berpergian dengan jarak yang cukup jauh dari rumah, usahakan membawa buku untuk menjadi media kalau anda sedang suntuk menunggu sesuatu atau saat berpergian. Misalnya anda ingin pergi dari Jakarta menuju Surabaya dengan pesawat, anda harus menunggu beberapa jam untuk mendapat panggilan pesawat, dengan waktu beberapa jam itu bisa anda habiskan untuk membacakan?

3. Saat Istirahat Kuliah atau Kerja.

Saat jam kosong di kampus, usahakan ke perpustakaan sekolah atau kampus, suasananya juga hening dan baik untuk membaca. Jika lo kurang suka baca buku yang sudah tersedia di perpustakaan, lo bisa bawa buku novel atau komik yang belum selesai lo baca dan lo bisa baca di perpustakaan. Menyenangkan bukan?

Begitulah menurut gue, tentang kapan waktu yang tepat untuk kita membaca buku. Jika lo punya pendapat lain, lo bisa tambahkan di kolom komentar ya. Hehe.

Terima kasih, sampai ketemu di postingan berikutnya.

Salam Koala

2 komentar:

Unknown mengatakan...

Kalau menurut gue saat bersantai juga bisa. Apalagi kalau duduknya di bawah pohon, sambil megang laptop, adeeemm... hehe

Koala Hitam mengatakan...

Boleh juga tuh.
Nanti saya coba. Hehehe. :)

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More